Sabtu, 02 Mei 2009

Radar Penangkap Isu Aktual

Komentar Bambang Haryanto
ke situs Gantibaju.com


Pro : Anggi Krisna (iCreativeLabs), Anang Pradipta (Gamexeon) dan Aria Rajasa (Rajasa.com) di Gantibaju.com

Salam sejahtera, semoga Gantibaju.com sukses selalu. Desain-desain yang Anda luncurkan menarik, dan agar bisnis Anda semakin sukses, saya ingin memberikan usul-usil.

Anda sudah baca koran JawaPos minggu lalu (saya bacanya di Perpustakaan Wonogiri), tentang wartawan Kompas dan teman-teman sesama alumnus ITB meluncurkan bisnis kaos politik secara online ? Saya salut atas kejelian ini.

Di laporan yang sama, juga disebutkan seorang ibu muda asal Bekasi, membuat online store untuk kaos juga. Topik kaosnya macam-macam, ada empat. Ada olahraga sampai technopreneur, yang mengutip kata-kata Thomas Friedman sampai Steve Jobs yang pendiri Apple (yang kini lagi sakit itu ya ?).

Dari cerita di atas, apa yang bisa saya usulkan untuk Gantibaju.com ? Sekadar cerita, sebagai pengkaji masalah komedi, saya menemukan situs bimbingan komedi dari AS. Setiap minggu ada pelajaran baru, dan di sana ada pula kajian khusus mengenai topik-topik komedi yang “in” dan dikaitkan dengan bulan dan musim.

Dalam bulan April-Mei, misalnya, di AS sedang musim kegiatan tertentu, saya kutipkan :

Gardening: buying garden tools, city penthouse gardens, flower shows, green thumb, growing vegetables, planting, seed catalogs, seeds, spading, weeds.

Outdoor Track: cross country, finish tape, hammer throw, high jump, hurdles, relays, running lanes, shot-put, starting gun.

Nah, para komedian akan mengolah topik-topik hot di atas, sehingga leluconnya relevan dengan apa yang ada di benak audiens. Kalau topiknya sama-sama mereka ketahui, maka lelucon dari komedian itu akan “dibeli” audiens dengan balas jasa, yaitu tawa-tawa dari mereka.

Menurut hemat saya, Gantibaju.com juga sebaiknya memiliki dan mengelola “radar” untuk memantau ide, topik atau isu yang relevan pada masa tertentu. Mas Wartawan Kompas tadi “radar”-nya jalan, ketika lagi hangat isu politik, ia bikin dan menjual kaos politik.

Maaf, menurut saya, topik-topik yang dipajang di toko Anda saat ini kayaknya rada “salah musim.” Karena menurut saya isu-isu patriotisme itu akan lebih mengena bila diluncurkan nanti sekitar Agustus, saat HUT Kemerdekaan RI. Atau saat Indonesia diserang atau dilecehkan oleh bangsa lain ? Mungkin Anda memiliki pandangan lain yang lebih brilyan, bila berkenan, saya nantikan.

Tapi Anda jangan kuatir atas penilaian saya di atas. Internet adalah medan kiprah bisnis yang maha luas dan berkelimpahan (Anda sudah baca The Long Tail-nya Chris Anderson ?), dimana setiap ide atau ceruk bisnis apa pun akan memperoleh pendukung. Kaos-kaos dari Gantibaju.com saat ini pasti juga memperoleh fans dan pembeli. Sukses terus untuk Gantibaju.com.

Salam saya dari Wonogiri.

[Diposting : 22 April 2009. Sampai saat diunggah di blog ini, belum ada jawaban/balasan komentar dari Gantibaju.com].

kk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar